Cara Mudah Mengganti Background Logon Windows 7 Dengan Software - Trik & Tips

Friday, November 14, 2014

Cara Mudah Mengganti Background Logon Windows 7 Dengan Software

agF | Blog Trik dan Tips - Pagi sob, apakabar ? semoga sehat-sehat aja. Amin
Artikel sebelumnya admin berbagi sebuah artikel tentang  namun admin kini bukan bahas lagi tentang Cara Blokir Aplikasi lagi melainkan Cara-cara Mengganti Background Logon Windows 7 mudah dengan software gratisan. Ternyata software gratisan juga dapat membawa perubahan pada komputer atau laptop kita, jadi jangan sepelekan software-software yang berlisensi freeware atau gratisan. Contohnya yaitu software Windows 7 Logon Background Changer dan Tweaks Logon Changer, software tadi merupakan software freeware yang bisa mengganti background logon windows 7. Sebelum masuk ke trik, tahukah sobat apa itu background logon ?. Background Logon yaitu tampilan dimana saat kita menyalakan komputer, mengunci, log off, lock, switch user, dan mematikan komputer kita. Biasanya gambar default untuk windows 7 yaitu berwarna biru dan logo windows 7 itu sendiri. Disini admin akan bagikan dua cara, oke langsung To The Point nya aja :

Ganti Background Logon Windows dengan Windows 7 Logon Background Changer
  • Download dan Extract aplikasinya [Link download di akhir artikel]
  • Lalu buka aplikasinya, kemudian klik tombol Choose a Folder
Windows 7 Logon Background Changer choose folder
  • Setelah itu, cari folder tempat gambar yang akan digunakan sebagai background. Misal, admin akan gunakan gambar yang ada dalam direktori C:\Users\w7\Downloads
Browse Folder
  • Kemudian, klik pada gambar yang akan digunakan lalu klik tombol Apply. Misal, admin bakal pake gambar fire tiger acid.jpg
Windows 7 Logon Background Changer apply image
  • Tunggu hingga gambar berhasil diterapkan seperti dibawah ini
Windows 7 Logon Background Changer progress
  • Coba Lock komputer sobat untuk melihat hasilnya !

Ganti Background Logon Windows dengan Tweaks Logon Changer (Hanya file *.jpg)
  • Download dan Extract aplikasinya [Link download di akhir artikel]
  • Buka aplikasinya, kemudian klik tombol Change Logon Screen
Interface Tweaks Logon Changer

  • Setelah itu gambar yang akan digunakan sebagai background lalu klik Open (hanya file *.jpg)
Tweaks Logon choose image
  • Jika muncul kota dialog konfirmasi, klik Yes
  • Selesai deh. Maka akan muncul kotak dialog seperti dibawah ini kalau berhasil, kemudian klik tombol Test jika ingin melihat hasil
Tweaks Logon Success

Download Aplikasinya dibawah ini :

Bagikan artikel ini

1 comment

  1. Sorry bro gw sebagai viewer blog lu merasa terganggu bgt karena sekali klik lari ke artikel lain, hilanginlah script bgtu kalo gk mau blog lu mati

    ReplyDelete